Menjaga Rambut Indah

Minggu, 16 Januari 2011
Anda pasti ingin mendapatkan rambut yang kemilau dan indah. Untuk dapat mempertahankan kemilau dan keindahan rambut anda dapat mengikuti beberapa nasehat berikut ini:
1. Kurangi pemakaian pewarna dan pengobatan secara kimia pada rambut anda
2. Gosoklah permukaan kulit kepala menggunakan jari-jari tangan secara lembut di kala anda membasuh rambut dan membilasnya
3. Tidak meletakkan shampoo secara langsung kepermukaan rambut, melainkan diencerkan terlebih dahulu dengan menggunakan air hangat
4. Bilaslah rambut dengan baik untuk menghilangkan sisa-sisa shampoo yang masih tersisa sehingga anda akan mendapatkan kemilau
5. Gunakan sisir untuk merapikan rambut serta untuk menghilangkan debu-debu dan sekat-sekat dari rambut dan sebaiknya dilakukan sebelum mandi
6. Gunakan air suam-suam kuku terhadap rambut guna menghilangkan bekas debu yang masih menempel terutama pada awal basuhan
7. Ketika menyisir rambut dalam keadaan basah gunakanlah sisir rambut yang bergigi renggang sebab rambut yang  masih basah akan mudah putus ketika menggunakan sisir yang bergigi rapat. Hindarkan pula menyisir rambut dengan cara kasar tanpa terlebih dahulu meluruskannya sebab hal ini akan menyebabkan tercabut rambut dari ikatannya bahkan rambut menjadi patah
8. Untuk rambut kering gunakan kuning telur dicampur dengan seperempat mayones. Dianjurkan agar merendam rambut dengan air hangat dan dibiarkan selama 4 jam setelah itu bilaslah dengan air yang dingin
9. Mandi dengan air panas berguna untuk membersihkan permukaan kulit dari minyak. Di siamping itu air panas berguna juga untuk menghilangkan minyak. Dalam arti diawali dengan menggunakan air biasa, baru kemudian digunakan air panas secara bertahap, sebaiknya dimulai basahan dari arah bawah ke atas
10.Agar rambut tambah berombak mulailah dengan mengurai ikatan-ikatan rambut dengan perantara sisir penghalus rambut, baru kemudian masing-masing ikatan rambut dilipat berdasarkan lipatannya. Semakin besar lipatan rambut menampakkan ombakan rambut lebih lembut dan demikian sebaliknya. Dianjurkan pula agar tidak menggunakan hairdryer untuk mendapatkan rambut berombak karena menyebabkan kantung rambut menjadi rusak, rambut menjadi kering dan kehilangan kemilaunya.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...